Jurnalistik Itu Ilmu Terapan

Jurnalistik Terapan

Jurnalistik itu ilmu terapan (aplied science). Bisa dikuasai siapa saja dan siapa saja perlu ilmu jurnalistik. Apa pun profesi Anda –PNS, TNI, Polri, Wiraswasta, Pengusaha, Makelar– perlu menguasai ilmu jurnalistik. Kalaupun ilmu itu tidak dipraktikkan (dengan menulis), minimal Anda akan memahami dunia media massa, dunia informasi, dunia wartawan, dunia pemberitaan.

Dengan menguasai ilmu jurnalistik, Anda bisa kritis ketika menerima informasi, membaca koran, mendengarkan berita radio, atau menonton berita televisi.

Lagi pula, saat ini semua instansi atau lembaga harus memiliki media komunikasi, yaitu media internal, inhouse magazine, atau minimal “papan pengumuman” (majalah dinding). Semua itu memerlukan ilmu dan keterampilan jurnalistik.

Mengapa media internal perusahaan sering “jelek” dan “tidak menarik”? Utamanya karena pengelolanya, wartawannya, minim ilmu dan keterampilan jurnalistik!

Sekali lagi, apa pun profesi Anda, ilmu jurnalistik bisa diamalkan –yaitu dengan menulis di media massa, menulis di media internal perusahaan/instansi tempat bekerja, minimal bisa kritis menerima informasi.

Jurnalistik adalah ilmu dan keterampilan mencari, menulis, dan menyebarluaskan informasi melalui media massa. Produk atau karya jurnalistik secara garis besar ada tiga, yakni berita (news), artikel opini (views), dan feature.

Read More

Berita adalah laporan peristiwa aktual. Opini adalah tulisna berisi pendapat atau pemikiran penulis tentang sebuah peristiwa atau masalah. Feature adalah berita dan/atau opini yang ditulis dengan gaya sastra –gaya penulisan cerpen atau novel. (By ASM. Romli, www.romeltea.com).

Related posts