Berita (news) adalah laporan peristiwa yang baru terjadi atau kejadian aktual yang dilaporkan di media massa. Bagaimana wartawan membuat berita? Berikut ini proses penulisan berita.
Proses penulisan berita (news processing) melalui tahapan sebagaimana tergambar dalam salah satu pengertian jurnalistik: Journalism is the activity of gathering, assessing, creating, and presenting news and information.
Jurnalistik adalah aktivitas mengumpulkan, menilai, membuat, dan menyajikan berita dan informasi.
Proses Penulisan Berita
1. News Planning
Proses penulisan berita di sebuah media diawali dengan perencanaan berita (news planning), berupa rapat redaksi atau rapat proyeksi. Dalam rapat ini disepakati tema, topik, atau isu yang diangkat, pembagian tugas, dll.
2. News Gathering
Ini proses pengumpulan bahan berita berupa reportase. Wartawan meliput kejadian, wawancara, atau riset data untuk mengumpulan fakta dan data peristiwa yang bernilai berita (aktual, faktual, penting, dan menarik).
Fakta yang dikumpulkan harus menjawab pertanyaan enam unsur berita 5W+1H:
- What: Apa yang terjadi
- Who: Siapa yang terlibat dalam kejadian itu
- Where: Di mana kejadiannya
- When: Kapan terjadinya
- Why: Kenapa hal itu terjadi
- How: Bagaimana proses kejadiannya.
3. News Writing
Fakta yang sudah dihimpun lalu disusun (ditulis) menjadi sebuah berita dengan menggunakan Bahasa Jurnalistik.
Karakter utama bahasa jurnalistik: spesifik= kalimatnya pendek-pendek, baku, dan sederhana; dan komunikatif = jelas, langsung ke pokok masalah (straight to the point), mudah dipahami orang awam.
Komposisi naskah berita terdiri atas:
- Head (Judul)
- Date Line (Baris Tanggal), yaitu nama tempat berlangsungnya peristiwa atau tempat berita dibuat, plus nama media;
- Lead (Teras), yaitu paragraf pertama yang berisi bagian paling penting atau hal yang paling menarik;
- Body (Isi) berupa uraian penjelasan dari yang sudah tertuang di lead.
4. News Editing
Setelah berita selesai dibuat, proses berikutnya adalah penyuntingan naskah dari sisi redaksional (tata bahasa) dan substansial (isi/konten/akurasi data). Editing naskah dilakukan oleh reporter sendiri, lalu disempurnakan oleh editor (redaktur).
5. News Publishing
Proses pembuatan berita sudah beres di poin 1-4. Setelahnya, berita dipublikasikan di media massa –dicetak untuk media cetak, disiarkan untuk media penyiaran (radio/tv), dan diposting atau diunggah untuk media online (situs web berita).
Demikian proses penulisan berita.*