Blog sebagai Sarana Bisnis Online

Blog sebagai Sarana Bisnis Online – Blogging for Business

Jika kita punya blog atau website, maka kita tidak saja berpeluang mendapatkan pahala kebaikan karena telah “sedekah ilmu” atau berbagai pengetahuan dan wawasan, tapi juga berpeluang memanfaatkan blog itu sebagai sarana bisnis online.

e-bisnis usaha online

Bisnis online secara sederhana dapat dipahami sebagai aktivitas usaha secara online di internet, baik melalui blog sendiri maupun memanfaatkan website-website penyedia jasa promosi usaha atau promosi produk.

Selain di blog atau website milik sendiri, tempat bisnis online atau sarana menjual produk secara online bisa media sosial, forum, marketplace, dan memasang iklan secara online.

Media sosial di antaranya adalah Facebook dan Twitter. Youtube juga bisa menjadi sarana bisnis online.

Read More

Di Facebook kita bisa membuat fans page sesuai dengan produk yang dijual. Di Fans Page itu kita bisa menjual produk dan berinteraksi langsung dengan pelanggan.

Di Twitter Anda bisa membuat akun bisnis, lalu mencari follower dan menjual produk kepada follower-follower tersebut.

Kita bisa memadukan semua sarana atau media online itu, yaitu website/blog dikoneksikan dengan media sosial. Fasilitasnya bisa memanfaatkan Networkedblogs yang bisa posting secara otomatis produk atau posting kita dari blog ke facebook dan twitter.

Bisnis online di blog, selain menjual produk, jasa, atau berpromosi, kita bisa menjadi penerbit atau publisher Adsense, seperti Google Adsense, Chitika, dan ribuan bahkan mungkin jutaan jenis Adsense yang bisa dicari di mesin mencari Google.

Selain itu, kita juga bisa mengikuti program afiliasai (affiliate program) dan referal (referral program).

Kita tinggal daftar lalu memasang kode yang disediakan di blog kita. Kita tinggal siapkan saja akun PayPal atau sarana transfer atau metode pembayaran lainnya.

Kunci sukses bisnis online sama saja dengan bisnis offline, yaitu ketekunan, kerja kerasa, dan fokus, juga pantang menyerah.

Jika kita bisnis online di blog sendiri, tentu harus mendatangkan pengunjung sebanyak-banyaknya. Caranya dengan terus update atau menyajikan tulisan-tulisan yang unik dan menarik dan karya sendiri, bukan Copy Paste, apalagi sampai melanggar hak cipta orang lain.

Selamat berbisnis! Wasalam. (www.romeltea.com).*

 

Related posts