Pengertian Online atau Daring

online

KITA sudah akrab dengan kata atau istilah online (Inggris) atau daring (Indonesia). Daring singkatan dari “dalam jaringan”. Ada istilah jurnalistik online, humas online, kuliah online, pelatihan online, dll. Berikut ini Pengertian Online atau Daring.

Pengertian Online atau Daring

Secara bahasa, menurut  Merriam-Webster, online artinya “terhubung ke, dilayani oleh, atau tersedia melalui sistem dan terutama komputer atau sistem telekomunikasi (seperti internet)”

Connected to, served by, or available through a system and especially a computer or telecommunications system (such as the Internet)

Dalam bahasa Indonesia, online diterjemahkan menjadi daring –singkatan “dalam jaringan”.

Menurut Kamus Umum Bahasa Indonesia (KBBI Daring), daring artinya “dalam jaringan, terhubung melalui jejaring komputer, internet, dan sebagainya”.

Read More

Dalam pengertian praktis, online/daring merujuk pada kondisi kita sedang terhubung dengan internet melalui gawai (gadget) –komputer, laptop, tablet, smartphone.

Saat kita mengatakan “sedang online”, itu artinya kita sedang tersambung dengan internet dan siap berkomunikasi jarak jauh, menerima dan mengirim pesan, chat, dll.

 

pengertian online

 

Kebalikan online adalah offline. Kebalikan daring adalah luring (luar jaringan).

Badan Bahasa menjelaskan, dalam bahasa Indonesia istilah online dipadankan menjadi dalam jaringan (daring), yaitu perangkat elektronik yang terhubung ke jaringan internet.

Sedangkan istilah offline dipadankan menjadi luar jaringan (luring) yaitu tidak terhubungnya perangkat elektronik ke jaringan internet.

Media Online

Online sering merujuk pada media. Media online adalah segala sarana komunikasi yang tersedia di internet, seperti email, website, dan media sosial.

Dalam konteks jurnalistik atau komunikasi massa, media online adalah situs berita atau portal berita yang juga disebut media siber (cyber media).

Selengkapnya: Pengertian Media Online

 

 

Related posts